KUD Perintis Lakukan Koordinasi dengan Dinas ESDM Provinsi Sulut

oleh -1,168 dilihat
oleh
Pengurus KUD Perintis Tanoyan diterima langsung Kepala Dinas ESDM Provinsi Sulut bersama Kabid Minerba.

MANADO, Kroniktoday.com – Pengurus Koperasi Pertambangan Emas KUD Perintis Tanoyan, Rabu (7/4/2021) melakukan koordinasi dengan Kepala Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) Fransiskus Maindoka, di Manado.

Hadir dalam pertemuan Ketua KUD Perintis Sarip Alimudin, Sekertaris Abdul Rifai Manggo SPd, Bendahara KUD Abdul Nasir Ganggai SPd, Kepala Dinas ESDM Sulut Fransiscus Maindoka dan Kabid Minerba Jimmy E Mokolensang ST MT,

Ada beberapa hal yang dibahas dalam pertemuan itu, diantaranya terkait dengan Rencana Kegiatan Anggaran Biaya (RKAB), menyangkut dana reklamasi dan jaminan pasca tambang.

KUD Perintis juga menyerahkan beberapa dokumen menyangkut pelaksanaan kegiatan pertambangan di Wilayah Ijin Usaha Pertambangan (WIUP) Operasi produksi (OP) seluas 100 hektare.

No More Posts Available.

No more pages to load.