Hebat! Astrapay Bisa Digunakan untuk Pembayaran di Trans Semarang 

oleh -891 dilihat
oleh
Foto bersama jajaran direksi AstraPay dengan Plt. Kepala BLU UPTD Trans Semarang dan Sekretaris Dinas Perhubungan Kota Semarang dalam acara Peresmian kerjasama Trans Semarang dengan AstraPay sebagai pembayaran digital pertama di aplikasi Trans Semarang. Dari kiri ke kanan: Chief Operating Officer AstraPay Ricky Gunawan, Chief Marketing Officer AstraPay Reny Futsy Yama, Chief Executive Officer AstraPay Meliza Musa Rusli, Plt. Kepala BLU UPTD Trans Semarang Hendrix Setiawan, S.M., dan Sekretaris Dinas Perhubungan Kota Semarang Drs. Kusnandir, M.M.

SEMARANG, Kroniktoday.com – Pembayaran dengan Astrapay akan tersedia di aplikasi trans Semarang sebagai pembayaran pertama yang bisa dilakukan secara online dan bisa di nikmati oleh publik sejak Selasa 12 Oktober 2021.

Selain melalui online, tiket trans Semarang bisa dibeli juga melalui offline. Bagi pelanggan setia trans Semarang dapat menggunakan fitur scan Qris Astrapay melalui mesin EDC. Mesin akan tersedia di halte trans Semarang dan nantinya pengguna hanya perlu melakukan scan pada kode QR yang dimunculkan mesin tersebut. Dengan demikian pelanggan tidak perlu repot mengantri di loket Trans Semarang.

Kolaborasi pembayaran digital antara Astrapay dan trans Semarang merupakan dukungan untuk program pemerintah Gerakan Nasional Non Tunai (GNNT). Kerja sama ini juga merupakan kepedulian Astrapay dan Trans Semarang untuk menekan penyebaran Covid-19 dengan memberlakukan sistem pembayaran Cashless.

No More Posts Available.

No more pages to load.